February 29, 2024

Tahukah Anda apa itu Madu Qusthul Hindi? Merupakan madu yang dipadukan dengan tanaman Saussurea costus atau disebut Qusthul Hindi asal India. Di negara tersebut, ekstrak dari tanaman tersebut sudah sejak lama dijadikan obat herbal berbagai penyakit. Jadi, wajar kalau manfaat madu Qusthul Hindi juga sangat beragam. Penasaran?

Ada yang bilang, kalau madu jenis ini memiliki khasiat lebih yaitu bisa menjadi obat untuk virus Corona yang sedang merebak di dunia. Apakah hal itu benar?

Kandungan Madu Qusthul Hindi

Agar Anda tidak terjebak dalam informasi yang mungkin saja salah, maka ada baiknya mengetahui dahulu apa kandungan yang ada di dalam madu ini. Ternyata berisikan berbagai komposisi alami, mulai dari madu murni yang diambil dari lebah pilihan. Lalu ada juga temulawak, ekstrak jahe merah yang sudah tersohor manfaatnya.

Lalu ada juga batang hitam Qusthul Hindi, minyak zaitun, dan minyak Habbatussauda’ atau jintan hitam yang juga punya track record positif di dunia pengobatan alami tanpa bahan kimia.

4 Manfaat Madu Qusthul Hindi

Dengan mengetahui komposisi dari madu Qusthul Hindi, tentu sudah terbayang dahsyatnya manfaat yang disediakan oleh produk suplemen herbal alami ini. Tapi, memang disarankan hanya untuk orang tanpa alergi obat supaya hasilnya bisa dirasakan maksimal tanpa adanya efek samping. Lantas apa saja manfaat hebatnya?

Meminimalisir Dampak Penyakit Pada Pernafasan

Banyak penyakit yang bisa mengganggu saluran pernafasan, contohnya saja asma yang menjadi salah satu penyakit bawaan dan sudah diderita seseorang sejak kecil atau karena dipicu kondisi kesehatan yang tidak maksimal. Termasuk juga, penyakit paru-paru dan bronchitis.

Kombinasi madu dan zat lainnya yang mengandung zat-zat penting, akan membuat flek pada jalur pernafasan menghilang secara alami dan berkelanjutan.

Meminimalisir Dampak Penyakit Seputar Kadar Kolesterol

Sama halnya dengan penyakit seperti Diabetes, Hipertensi, asam urat yang berhubungan dengan kadar kolesterol di dalam darah. Dengan rutin mengkonsumsi madu ini, kolesterol jahat pada darah akan terkikis alami tapi tentunya harus dibarengi dengan pengobatan medis yang dianjurkan dokter.

Seperti diketahui, kandungan utama madu ini bisa membuat aliran darah yang tersumbat akibat kolesterol jadi lebih lancar. Ada komponen yang akan berfungsi memecah gula darah, ada juga yang akan menyaringnya agar tidak membentuk tumpukan komponen yang merusak kesehatan darah.

Cegah Perkembangbiakan Sel Kanker

Walaupun secara medis belum bisa dibuktikan maksimal, tapi ada yang sudah merasakan manfaat dari madu ini untuk meminimalisir pertumbuhan sel kanker. Karena kandungan dari madu dan minyak zaitun sangat berpotensi membantu hal tersebut.

Ditambah pula jahe merah yang juga sudah dikenal sebagai penghasil antibodi hebat untuk mencegah perkembangbiakan penyakit di dalam tubuh.

Baik Untuk Reproduksi Wanita

Wanita yang sedang mengalami masalah keputihan atau haid yang tidak normal, artinya ada yang salah dengan organ reproduksinya sehingga butuh pengobatan yang tepat.

Dengan zat anti inflamasi dari berbagai bahan alami di dalam madu Qusthul Hindi, akan jadi salah satu solusi untuk memperbaiki kinerja reproduksi wanita. Haid akan lebih lancar dan keputihan berkurang alami.

Benarkah Madu Qusthul Hindi Atasi Covid-19?

Hingga saat ini belum ada obat utama yang bisa menyembuhkan Covid-19, semua pihak masih berupaya mencarikan obat dengan komposisi terbaik untuk mengatasi pandemi dari virus tersebut.

Jadi, manfaat madu Qusthul Hindi untuk penderita dan siapa saja yang pernah dan tak ingin terinfeksi Covid-19 adalah untuk menjaga kesehatan tubuh dari dalam. Supaya virus tidak gampang menyerang tubuh.

Apakah Anda juga mau merasakan manfaat madu Qusthul Hindi? Beli saja secara online melalui blibli.com. Supaya daya tahan tubuh dan tingkat kesehatan bisa lebih maksimal, untuk melawan berbagai penyakit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *